sejarah desa Suka Jadi
Desa Sukajadi merupakan salah satu Desa di Kecamatan Belitang Kabupaten Ogan komering Ulu Timur yang terdiri dari 2 Dusun dan 4 RT, pada mulanya Desa Sukajadi berasal dari Desa Betung dengan jumlah KK sekitar 30 an dengan Kepala Desa yang pertama kali adalah Bapak Raden Agus dengan Masa Pemerintahan dari Tahun 1940 -1942. Selanjutnya dilanjutkan oleh adik Kandungnya yaitu Bapak Abdul Rahman yang memimpin Desa Sukajadi sampai dengan Tahun 1962, kemudian desa Sukajadi diteruskan oleh Putra Bapak Abdullah yaitu Bapak Muchlisin AR dan memimpin Desa Sukajadi sampai dengan Tahun 2002.
Pada masa pemerintahan Bapak Muchlisin AR tepatnya pada Tahun 1968 Desa Sukajadi kedatangan Masyarakat Transmigrasi dari Jawa (Wonogiri) sekitar 30 KK dengan Kepala Rombongan yaitu Bapak Ratno (sekarang berdomisili di Desa Tambak Boyo). Sehubungan di Desa Sukajadi masih banyak lahan yang kosong, maka bapak Muchlisin AR menampung dan memberikan tempat untuk mereka bermukim dan untuk selanjutnya wilayah pemukiman mereka diberi Nama Gumuk Rejo (Dusun 02 Desa Sukajadi). Setelah sekian lama pemerintahan bapak Muchlisin yang sejalan dengan masa orde baru barulah terjadi pemilihan Kepala Desa yang Ke V di menangkan oleh Ibu Rochma AS periode 2002 – 2007.
Periode berikutnya saat pencalonan Kepala Desa ibu Rochma kalah dan dimenangkan oleh Kepala Desa Terpilih yaitu Bapak Subur sampai dengan Tahun 2013, awal Tahun 2014 dusun 02 Gumuk rejo memekarkan diri jadi Desa persiapan dan 3 bulan Kemudian resmi menjadi Desa Definitif karna wilayahnya masuk ke desa Buay Madang Timur dan Sukajadi dipimpin oleh Kepala Desa yang baru yaitu Bapak M Kodir sampai dengan Tahun 2020. Kurang lebih 1 tahun setengah Desa Sukajadi dipimpin oleh Pj. Dari Kecamatan yaitu Ibu Fince Lonarisa Fasa, SE dan saat pilihan Kepala Desa Serentak tanggal 9 April 2021 Kemaren Kepala Desa Sukajadi dimenangkan oleh Bapak Wahyu Hidayat yang secara Resmi dilantik Pada Tanggal 8 Juni 2021 dan selanjutnya Desa sukajadi terdiri dari 2 Dusun dan 4 RT.









Peragaan Inovasi Pangan B2SA oleh Chef Hendra dari Dinas Ketahanan Pangan OKU Timur di Desa Sukajadi


Musyawarah Desa Pertanggung Jawaban BUMDES MAKMUR JAYA Tahun 2024 Desa Sukajadi Kecamatan Belitang
Penyampaian Bantuan dari BPBD Kabupaten OKU Timur kepada Keluarga Terdampak Banjir di Desa Sukajadi

Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) untuk Peningkatan Kesehatan di Desa Sukajadi




Rembuk GAPOKTAN, KLP TANI, dan PPL dalam Rangka Penyusunan RDKK 2025 Desa Sukajadi
